Pjs Bupati Way Kanan Serah Terima Nota Pelaksanaan Tugas

0

Foto bersama perpisahan Pjs. Bupati Way Kanan/ tumang.id

Way Kanan, tumang.id – Bupati Way Kanan, H. Raden Adipati Surya, S.H. M.M., menghadiri serah terima nota pelaksanaan tugas Pjs. Bupati Way Kanan Ir. Mulyadi Irsan, M.T di Gedung Serba Guna Pemkab setempat, Jum’at (04/12/2020).

Penyerahan nota itu dihadiri Gubernur Lampung yang diwakili oleh Staf Ahli Pemerintahan, Hukum dan Politik Saipul Darmawan, S.H. M.M., Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Komandan Skadron 12/Serbu, Komandan Lanudad Gatsu Way Tuba, Sekretaris Daerah Kabupaten Saipul, S.Sos.,M.IP, Instansi Vertikal, Staf Ahli Bupati dan Asisten Sekdakab.

Bupati Adipati dalam kegiatan tersebut menyampaikan, Bahwa selama menjalankan tugas sebagai Pjs. Bupati Way Kanan mungkin begitu banyak pengalaman yang dirasakan oleh Bapak Mulyadi Irsan selama ini, yang salah satunya karena kondisi daerah yang sepi dan kendala Pandemi Covid-19 dalam melaksanakan tugasnya.

“Dalam massa Pandemi Covid-19 saat ini, tidak mengurangi semangat Kami untuk menyampaikan penghargaan kepada Bapak Mulyadi Irsan yang akan mengakhiri tugas sebagai Pjs. Bupati Way Kanan. Saya juga secara pribadi maupun kedinasan selama ini tidak pernah bersilaturahmi dengan Bapak karena disamping kesibukan berkampanye juga tentunya karena mengikuti aturan-aturan yang membatasi dan melarang kami untuk bersilaturahmi. Untuk itu, Saya atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Way Kanan mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas partisipasi aktif selama Bapak melaksanakan tugas di Bumi Ramik Ragom ini,” ujar Bupati Adipati.

Selain itu, Adipati juga mengucapkan rasa terimakasihnya dan mendo’akan Pjs. Bupati Mulyadi Irsan, agar dapat sukses selalu dalam karirnya.

“Terima kasih dan selamat kembali bertugas di Pemerintah Provinsi Lampung bersama keluarga, do’a kami semoga karir Bapak Mulyadi Irsan akan selalu sukses,” tutupnya.

 526 total views,  2 views today

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here