Koramil 412-02/Sungkai Selatan Sambut Kunker Dandim 0412 Letkol Inf Harry Prabowo, SE

0

Komandan Kodim 0412/LU, Letkol Inf Harry Prabowo, SE/ tumang.id

Tulang Bawang Barat, tumang.id – Dalam rangka Kunjungan Kerja (Kunker) Dandim 0412 Letkol Inf Harry Prabowo, SE., Kungjungi Koramil 412-02/Sungkai Selatan, Lampung Utara, Rabu (10/2/2021).

Dalam Kunker itu, Dandim 0412 Letkol Inf Harry Prabowo, SE., di dampingi oleh Komandan Unit Intel (Dan Unit Intel), Letda Inf Usman beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXll, Ibu Elsie Prabowo bersama Ibu-ibu pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXll Lampung Utara.

Pada saat kunjunganya, Komandan Kodim disambut langsung oleh Komandan Rayon Militer (Danramil) Sungkai Selatan Kapten Inf Syamsuardi beserta Jajaran personil dan pengurus Persit Kartika Candra Kirana Koramil 412-02/Sungkai Selatan.

Dandim 0412, Letkol Inf Harry Prabowo, SE., menuturkan, “Terimakasih atas sambutan yang telah diberikan dengan meriah dan sangat sungguh luar biasa, mohon maaf sebelumnya, baru kali ini saya dapat berkunjung ke Koramil 412-02 Sungkai Selatan, akan tetapi semangat kita jangan pernah luntur dan tetap semangat,” Jelas Dandim.

Selanjutnya, Dandim juga mengingatkan, ”Dalam masa pandemi Covid-19 ini, kita harus tetap melaksanakan 3M, dan rekan-rekan sekalian pada bulan April akan melaksanakan Vaksinasi yang akan dilaksanakan sebanyak 2 kali, yang merupakan jenis Vaksinasi Sinovac, dalam jarak waktu 2 Minggu. Jadi, saya harap Benar-benar di manfaatkan,” harapnya.

“Kalian sangat hebat dapat melaksanakan tugas dengan baik, jadikan tugas itu sebagai hobi, Insyaallah rezekinya banyak,” tambah Dandim.

Selain itu, Dandim 0412, Letkol Inf Harry Prabowo, SE., berharap agar anggota TNI bisa menganggap masyarakat sebagai keluarga sendiri dan tetap jalin silaturahmi yang baik.

“Pertahankan semangat, silaturahmi, dan rasa kekeluargaan kalian, walaupun dalam masa pandemi Covid-19, tetap jaga kesehatan diri, tapi bukan berarti kita takut,” tegas Dandim Letkol Inf Harry Prabowo, SE. (Mg)

 129 total views,  2 views today

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here